5 Hal yang Bisa Bikin Dream Theater Konser di Solo

dream theater

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, membenarkan kabar mengenai akan diadakannya konser band progressive metal Dream Theater di Solo.

Gibran mengaku telah bertemu dengan pihak promotor dan rencananya konser tersebut akan digelar pada Agustus 2022, tapi tanpa menyebut tanggal pastinya.
 
Bahkan, dikutip dari video akun YouTube About Solo, Gibran sempat berujar bahwa jumlah tiket yang sudah terjual sekitar 6 ribuan.

Sambil menunggu kepastiannya, kita coba lihat dulu hal apa saja yang berkaitan dengan kemungkinan digelarnya konser tersebut di Indonesia.

1. Konser yang tertunda

Seperti diketahui, pada 16 April 2020 lalu, band asal New York ini sebenarnya sudah dijadwalkan manggung di Jakarta dalam gelaran tur "Distance Over Time" Tour 2020 Celebrating 20 Years of Scenes from A Memory.

Promosi sudah dilakukan dan tiketnya sudah dijual ke publik. Namun karena pandemi COVID-19, konser sempat digeser ke 8 November 2020 tapi akhirnya tetap dibatalkan. 

Bisa jadi, konser di Agustus nanti bisa menjadi semacam ″bayar utang″ Dream Theater kepada fans setianya yang telah menunggu mereka tampil di Indonesia untuk keempat kalinya.

2. Jadwal di bulan Agustus masih kosong

Jika melihat jadwal resmi yang ada di situs resmi Dream Theater, saat tulisan ini dibuat Dream Theater belum ada jadwal tur untuk bulan Agustus.

Artinya di bulan itu mereka masih belum ada kontrak atau belum di-booking untuk konser di tempat lain. Bisa jadi dan semoga saja Agustus nanti mereka benar-benar datang ke Indonesia untuk konser. 

3. Sebagai bintang utama event Rock in Solo 2022

Sejak 2004, Kota Solo sudah menggelar festival musik rock & metal dengan nama Rock in Solo. Event ini biasanya berlangsung di seputaran bulan Agustus hingga November. 

Merujuk fakta di atas, ada kemungkinan besar Dream Theater akan menjadi bintang utama di ajang tersebut.

4. Promo album A View from the Top of the World

Sudah menjadi tradisi di dunia musik, untuk mendukung promosi album terbaru, biasanya band/musisi akan menggelar konser usai merilis resmi album terbarunya. 

Pada 22 Oktober 2021 lalu, Dream Theater telah merilis album studio ke-15 yang bertajuk A View from the Top of the World. 

Bahkan salah satu lagu dari album tersebut yang berjudul ″The Alien″ berhasil memenangkan piala Grammy 2022 di kategori Best Metal Performance. 



Makanya di 2022 ini, rangkaian tur mereka diberi nama Top of The World Tour. Menurut informasi dari setlist.fm, di rangkaian tur ini mereka membawakan lagu-lagu dari album A View from the Top of the World dan beberapa lagu lain seperti 6:00, Endless Sacrifice, Bridges in The Sky, About to Crash, The Ministry of Lost Souls, dan The Count of Tuscany sebagai encore.

5. Harga tiket yang ″terjangkau″

Memang sih belum ada kepastian mengenai harga tiket konsernya. Wali Kota Solo sendiri pun hanya mengatakan ″terjangkau″ tanpa menyebut nominalnya.

Jika kita membandingkan dengan harga tiket konser Dream Theater yang tertunda kemarin, saat itu tiketnya dijual seharga Rp600.000 – Rp900.000 untuk regular sale. 

Jika Gibran mengatakan harganya terjangkau, yah moga-moga saja harganya lebih murah dari harga yang sudah disebut tadi.

Tentunya semua fans John Petrucci, John Myung, James LaBrie, Jordan Rudess dan Mike Mangini berharap konser ini benar-benar terwujud. Mengingat semenjak pandemi tidak ada konser besar yang digelar di Indonesia.
Lebih baru Lebih lama